DATELINE ATAU DEADLINE ?

Beberapa waktu belakangan ini, kata-kata deadline seperti selalu mengejar-ngejar saya. Karena ada beberapa program yang saya ikuti menetapkan batas waktu setor karyanya. Secara garis besar dua progra itu adalah setoran tulisan dan setoran karya jahitan. Semua digerakkan secara online melalui grup Whatsapp. Namun demikian tulisan ini tidak akan fokus pada program yang saya ikuti tersebut. Tapi, fokus kepada dua kata yang sebutannya sekilas mendekati sama, tapi mempunyai arti yang berbeda. Kata itu adalah deadline dan dateline. Apa sih beda kedua kata itu?

Saya pernah salah mengartikan kedua kata tersebut. Mengira maksud dan pemahamannya sama dan ditempatkan di tempat yang sama. Ternyata oh ternyata....! 

Berdasarkan pencarian di Google, dateline adalah:

"a line at the head of a dispatch or newspaper article showing the date and place of writing"

Maksudnya adalah keterangan di awal sebuah artikel surat kabar, yang berisi tanggal dan tempat berita itu ditulis.

Gambar di bawah ini akan lebih memudahkan penjelasan keterangan di atas. Tulisan yang berada dalam kotak merah merupakan dateline dari surat kabar tersebut.



Sementara deadline diartikan sebagai:

"the latest time or date by which something should be complete"

Secara ringkas bermaksud, batas waktu yang telah ditetapkan untuk penyerahan laporan lengkap sebuah proyek yang telah disepakati

Kalau kita melihat kembali gambar di atas, apabila berita tersebut disiarkan pada tanggal 15 Juli, maka batas akhir tulisan diserahkan ke editor surat kabar itu adalah pada 14 Juli atau bahkan pada 13 Juli. Sehingga masih cukup waktu untuk diperbaiki sebelum disiarkan di surat kabar.

Demikian keterangan ringkas tentang pengertian dua kata yang sering membuat kita bingung menggunakannya. Semoga mudah dipahami dan tidak akan terjadi kesalahan pemakaiannya lagi di waktu yang akan datang.
  

Comments

Popular posts from this blog

SUNGAI CHINCHIN, KAMPUNG DI PINGGIR BANDAR

INFINITY

FENOMENA BEBEK SINJAY: Bangkalan vs Pandan Indah